Lantai Kayu Jakarta Terbaik | Parket Murah
18 November 2019 Admin Lantai Kayu

Lantai Kayu Jakarta Terbaik | Parket Murah

4 Tren Lantai Kayu di Tahun 2020

 

Lantai kayu Jakarta. Penghujung tahun adalah waktu yang tepat untuk mengetahui tren yang akan terjadi di tahun selanjutnya, salah satunya adalah tren lantai kayu Jakarta. Bila Anda berencana untuk mengganti flooring dan merenovasi hunian atau kantor, berikut ini adalah beberapa tren lantai kayu Jakarta, khususnya laminate, yang mungkin cocok dengan selera Anda.

1. Laminate whitewashed

 

Pada tahun 2020, akan ada banyak tren lantai kayu yang menggunakan aksen flooring yang sudah lama dipakai dan rustic, seperti flooring ini.

Meski memiliki kata white, bukan berarti flooring ini berwarna kayu putih cemerlang. Ketika diaplikasikan pada kayu asli, whitewashed berarti penambahan beberapa bahan pada pelapisan akhir supaya lantai tersebut terlihat sudah terpakai selama beberapa tahun dengan warna urat gelap yang terlihat dengan jelas, menambah kesan rustic dan unik.

Aksen ini dapat memberikan kesan hunian yang lebih terang, luas, dan tenang. Tergantung interior dan dekor rumah Anda, lantai ini juga dapat memberikan kesan rumah pinggir pantai. Bila Anda tidak memiliki tema desain khusus, maka flooring ini akan terlihat cantik di dapur.

2. Laminate dengan banyak variasi (high variation)

 

Berkat perkembangan teknologi, menirukan kayu asli semakin mudah dan laminate semakin terlihat realistis dan natural seperti aslinya. Secara alami, setiap kayu memiliki perbedaan, dan hal tersebut justru menambah keunikan dan kesan lebih dekat dengan alam dibandingkan flooring yang terlihat serupa.

Laminate high variation ini akan menjadi tren lantai kayu Jakarta di tahun yang akan datang. Penyedia flooring kayu akan lebih sering menjual laminate dengan variasi yang berbeda di tahun 2020.

Anda tidak perlu khawatir akan lantai yang terlihat tidak estetik dan terlalu berbeda, karena variasi ini masih berada di dalam nuansa warna yang sama dan masih terlihat mirip satu sama lain. Tidak ada papan yang warnanya terlalu mencolok dan sebaliknya.

Namun bila Anda berani bereksperimen atau memiliki jiwa seni yang tinggi, maka Anda bisa memadukan beberapa warna kayu yang tidak terlihat sama. Hal ini dapat memberikan kesan hunian yang berbeda dari lainnya. 

Yang perlu diperhatikan adalah, tren lantai kayu Jakarta ini mungkin hanya akan disukai beberapa orang saja, sehingga jika Anda berencana menjual properti atau menyewakannya, lebih baik Anda memasang laminate yang lebih seragam.

3. Laminate dengan lebar papan yang berbeda-beda

 

Papan laminate yang lebar dan panjang adalah salah satu tren lantai kayu Jakarta di tahun 2020. Tetapi jika Anda ingin properti terlihat lebih modern, unik, dan trendi, maka lantai ini sangat cocok untuk Anda.

Pada dasarnya, Anda tidak hanya memasang satu jenis papan laminate saja (lebar, kecil, panjang, pendek) namun menggabungkan semua jenis yang ada menjadi satu. Hal ini menambah detail tambahan pada hunian dan akan menarik perhatian banyak orang.

4. Laminate berwarna abu-abu

 

Mungkin Anda bertanya, “Bukankah flooring ini memang sudah menjadi tren dari beberapa tahun yang lalu?” Ya, memang betul bahwa laminate abu-abu adalah lantai kayu Jakarta yang sudah diminati, namun hal itu justru menjadi poin penting.

Karena masih menjadi tren di tahun 2020, laminate dengan warna ini berarti akan selalu terlihat trendi di tahun-tahun yang akan datang. Bagaimana tidak, flooring ini sangat terlihat modern, cantik, dan kontemporer. Selain itu, warna ini pada dasarnya bersifat netral sehingga Anda bisa menambahkan banyak warna lainnya yang cocok seperti hijau, biru muda, serta hitam atau putih. 

Untuk urusan lantai kayu Jakarta yang trendi dan sesuai dengan kebutuhan serta budget, serahkan saja kepada House of Countrywood. Kami menyediakan beragam lantai kayu dengan harga ekonomis namun tetap berkualitas. 

Hubungi tim kami sekarang juga untuk informasi lebih lanjut mengenai lantai kayu Jakarta.