Tips Memilih Warna WPC Decking yang Tepat
08 Maret 2023 Admin WPC Decking

Tips Memilih Warna WPC Decking yang Tepat

Anda sudah memutuskan untuk memasang WPC decking pada hunian tercinta. Namun warna apa yang harus Anda pilih agar rumah Anda terlihat tetap indah? Dek komposit memiliki warna yang tidak sedikit, namun pada dasarnya, Anda dapat menentukan warna kayu gelap, sedang, dan terang. Berikut tips untuk menentukan warna dek terbaik.
 

1. Perhatikan kesamaan warna

Apabila Anda menghargai harmoni warna, maka warna dek yang tidak berbeda dari warna lantai di hunian Anda akan lebih menyejukkan mata Anda. Saat Anda berpindah dari dalam rumah ke taman, kolam renang, atau ke teras, Anda harus mempertimbangkan transisi visual tersebut.
 
Sehingga, lebih baik Anda memilih warna WPC decking yang senada atau sama seperti warna lantai di dalam rumah. Hal ini akan meminimalisasi kesan yang “tidak nyambung” di antara ruangan supaya hunian Anda akan terkesan lebih luas. Tentunya lantai rumah berwarna cokelat dengan dek berwarna hitam tidak terlalu harmonis, bukan?
 

2. Pertimbangkan warna di sekitar area decking

Anda juga harus melihat dan mempertimbangkan hal-hal yang ada di sekitar dek komposit kelak. Apakah Anda memiliki pagar yang berdekatan dengan dek? Adakah pohon dan rerumputan atau tumbuhan yang banyak? Apakah dek tersebut akan terletak persis di sebelah tembok berwarna putih? Hal-hal ini dapat mempengaruhi bagaimana WPC decking Anda akan terlihat nantinya.
 
Contohnya, Anda memiliki taman yang terlihat dari berbagai segi dan sudut. Oleh karena itu, lebih baik jika Anda melengkapi atau menyempurnakan keseluruhan taman Anda dengan warna dek yang sesuai dengan tema taman atau rumah Anda.
 
Jika tema rumah Anda adalah modern atau kontemporer, maka warna dek abu-abu akan sangat melengkapi hunian Anda. Untuk rumah berwarna beige atau kuning, maka disarankan untuk memasang WPC decking berwarna coklat kopi atau warna yang serupa. Apabila rumah Anda berwarna putih tradisional, dek berwarna apapun akan terlihat manis, karena putih adalah warna netral.
 

3. Lihat di mana dek Anda akan dipasang

Semua benda yang diletakkan di bawah matahari dalam waktu yang lama akan menjadi panas atau hangat. Warna-warna gelap seperti hitam atau abu gelap akan lebih menyerap panas. Tentunya hal ini harus berada dalam pertimbangan Anda saat memilih warna WPC decking.
 
Jika Anda akan memasang dek di tempat dengan banyak cahaya matahari, maka lebih baik pilih warna yang terang seperti abu-abu terang agar tidak terlalu panas. Sebagai tambahan, Anda juga bisa memasang kanopi atau pelindung matahari lainnya agar dek Anda bisa menjadi lebih dingin.
 
Selain itu, Anda juga harus mempertimbangkan jarak dek dari taman atau dari jalan luar. WPC Decking berwarna gelap (dan terkadang warna terang) akan menunjukkan debu atau jejak kaki dengan lebih mudah. Warna dek seperti cream tidak terlalu menunjukkan noda atau kotoran pada umumnya.
 
Bila Anda masih tidak yakin atau bingung, Anda dapat berkonsultasi dengan tim House of Countrywood untuk mendapatkan solusi yang tepat. Kami dengan senang hati akan membantu dan mengupayakan yang terbaik untuk Anda.