Tren  Lantai Kayu yang Harus Anda Coba Secepatnya
30 Juli 2018 Admin Lantai Kayu

Tren Lantai Kayu yang Harus Anda Coba Secepatnya

Seperti hal lainnya, lantai kayu juga memiliki tren yang dapat redup oleh waktu, namun melambung lagi di tahun-tahun ke depan. Di tahun ini, ada beberapa tren yang harus Anda lihat di penjual lantai kayu supaya dapat Anda coba di hunian tercinta. Berikut ini jenis-jenisnya.

 

- Kayu hitam

Kayu ini merupakan tren di tahun 2017 yang masih bertahan di tahun ini. Warnanya gelap dan terlihat elegan dan estetis, sehingga ruangan akan terlihat mewah seketika. Beberapa pilihan warna yang masih populer adalah espresso, Jacobean, atau dark walnut. Jika toko favorit Anda sedang menjual lantai kayu gelap, Anda bisa mencobanya.

 

Yang harus diperhatikan dari jenis lantai ini adalah sifatnya yang dapat membuat ruangan menjadi lebih kecil. Sama halnya ketika kita memakai baju hitam supaya badan terlihat lebih langsing atau kurus, kayu gelap juga akan membuat banyak hal terlihat lebih kecil.

 

- Gabus cork

Unik, tahan lama, ramah lingkungan, dan tidak membuat sendi-sendi Anda sakit. Gabus tidak pernah berhenti menjadi trend, dan akan terus menjadi populer di tahun ini serta tahun berikutnya.

 

Meskipun gabus cork sering dibilang trendi di era masa kini, lantai ini ternyata sudah digunakan dari bertahun-tahun yang lalu, dan merupakan pilihan lantai tertua. Hal ini membuktikan bahwa cork dapat bertahan oleh waktu dan mungkin akan menjadi lebih populer lagi dalam dekade berikutnya.

 

Kelebihan yang paling mencolok dari lantai ini adalah keunikannya yang tidak dapat ditiru oleh jenis lantai kayu lainnya. Para pemilik rumah menyukai jenis lantai ini oleh karena lantainya yang terlihat halus. Sehingga, mereka dapat memberi kontras dan garis-garis yang lebih tajam namun mempertahankan kesan lembut dan calm.

 

- Variasi

Berkat teknologi yang semakin maju dan berkembang, sudah bukan hal yang susah untuk membuat lantai hasil rekayasa semakin mirip dengan lantai kayu asli. Kayu alam tidak memiliki corak yang sama, tetapi sekarang produsen dan penjual lantai kayu tiruan dapat meniru hal ini dengan sangat baik.

 

Oleh karena itu, tren yang cukup populer sekarang adalah tipe lantai kayu yang bervariasi. Anda akan melihat warna dan corak yang lebih bermacam-macam. Biasanya, variasi ini memiliki warna pokok yang sama.

Anda juga bisa menggabungkan lantai berwarna cerah dan netral di ruang yang sama. Meskipun kurang populer, variasi seperti ini dapat memberikan kesan yang unik dan mewah pada hunian. Anda bisa saja menjadi seorang trendsetter di sekitar rumah.

 

- Satin

Tipe finish ini adalah perpaduan yang sempurna antara glossy dan matte. Satin masih tetap akan memberikan Anda kilau lantai, namun tidak terlalu berkilau sehingga kotoran maupun goresan tidak akan terlihat dengan jelas seperti finish yang glossy.

 

Biasanya satin memiliki kilau sebanyak 40%. Dalam skala kilau lantai dari satu hingga sepuluh, tipe ini mendapatkan nilai 4. Selain itu, satin merupakan pilihan yang sangat populer di kalangan pemilik rumah masa kini.

 

Jadi, jika Anda tetap ingin lantai yang tidak benar-benar berkilau seperti lantai kayu umumnya pada tahun 1980an, maka tipe finish ini adalah pilihan yang paling baik untuk Anda. Karena populer, Anda dapat mencari jenis finish yang ini di toko penjual lantai kayu terdekat Anda dengan mudah.

 

House of Country Wood menjual lantai kayu yang selalu up to date dengan tren yang ada sehingga Anda tidak perlu susah atau repot mencari lantai yang tepat.